:: Prambanan Love Story ::  


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

 Alvin (11964)

Menurut legenda, Roro Jonggrang adalah puteri dari Raja Boko yang berkuasa di daerah Prambanan. Kecantikan dan keanggunan Roro Jonggrang membuat seorang pria dari daerah Pengging yang bernama Bandung Bondowoso ingin memperistrinya. Tapi sebenarnya, Roro Jonggrang tidak mencintai Bandung Bondowoso. Sebagai strategi menolak pinangan tersebut, Roro Jonggrang mengeluarkan syarat agar dibuatkan 1000 candi dalam waktu satu malam. Bandung Bondowoso pun menyanggupinya.
n
nSebelum melaksanakan pekerjaannya, dia bersemedi untuk mendapat kekuatan dan bantuan dari para jin. Menjelang petang, pembangunan seribu candi mulai dilaksanakan, dan menjelang matahari terbit, pembangunan itu hampir selesai. Melihat hal ini, Roro Jonggrang pun cemas, dan berusaha mencegah kerja tersebut. Roro Jonggrang kemudian memanggil semua putri desa untuk membakar jerami dan memukul lesung (alat penumbuk padi tradisional di Jawa), supaya terkesan hari menjelang fajar. Jin-jin yang melihat hari telah menjelang fajar mulai meninggalkan pekerjaannya. Setelah dihitung, ternyata pekerjaan yang tersisa hanyalah sebuah arca.
n
nBandung Bondowoso pun mengetahui kecurangan Roro Jonggrang. Dengan perasaan marah dan kecewa, ia mendatangi Roro Jonggrang. Tapi Roro Jonggrang tetap bersikukuh minta digenapi menjadi 1000 candi. Hal ini menimbulkan kemarahan Bandung Bondowoso. "Kurang satu, tambahnya engkau sendiri". Setelah Bandung Bondowoso mengeluarkan kata-kata itu,
n
nRoro Jonggrang pun langsung berubah menjadi arca, untuk melengkapi sebuah arca yang belum terselesaikan...

Kategori
ArsitekturWisata
Shooting Data
  • Aperture: f/5.6
  • Speed: 1/300
  • ISO: 0
  • Kamera: Nikon D40 *
  • Lensa: Nikon 18-55mm f/3.5-5.6 DX AF-S *
  • Filter: CPL Hoya
  • * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar
 Firdaus, Opi (11489)

16 tahun yang lalu

BW yang asik, kontras yang pas, sudut yang baikk sekali,.. Keren, .. selamat FPE-nya.... salam !

 Moses Stell, oche (71185)

16 tahun yang lalu

cantik nih....selamat FPEnya.....salam fn

 Praditya Nova (29288)

16 tahun yang lalu

Keren BW nya yaa..

 Happy Murakami (75768)

16 tahun yang lalu

keren fotonya...maut banget ^o^v

 Lindung Bayu Kumara Tungga Dewa (3621)

16 tahun yang lalu

wah...edan bgt niy poto!..kl ada 10 jempol saya kasih deh 10!...komponya&BW yg menawan!!!..lovely!..salam arsitek! :)

 Wishnu Aditya (9860)

16 tahun yang lalu

sudutnya bagus, kontrasnya kuat vin. congrats.

 Danang Bimo Irianto (28739)

16 tahun yang lalu

iya pak Alfin..hihihi..bagi ilmunya... saya pulang dari sana cuma bawa foto turis cewe jepang aja..hehehehe

 Herizon Yusuf, Sonnie (27041)

16 tahun yang lalu

waduh, detailnya tetap terjaga ya..... walau BW.... salam.

 Khairul Ariyandi, SINYO (13358)

16 tahun yang lalu

mantab lagi.... usia boleh muda.... ilmu kayaknya kalah yang banyak punya usia........ hahahaha............. manatab banget dah alvin.......

 Vinsensius B (20672)

16 tahun yang lalu

Prambanan di sini terlihat kokoh dan megah terkesan berwibawa sekali untuk bangunan sebuah candi yg berumur ratusan tahun ini serta legenda yg tersimpan di dalamnya. Bagi ilmunya Pak Alvin.

Julietta Suryani (223)

16 tahun yang lalu

Nice captured.

 Gunawan Wibisono (26231)

16 tahun yang lalu

Cuakep asli. tonenya pas banget.

Wahyudi Dwi Hartanto (2695)

16 tahun yang lalu

waaaaa... keren banget B/Wnya mas .... so dramatic banget ....

 Zahirul Alwan (40916)

16 tahun yang lalu

keren bro.......

 Dyan Prima a.k.a. mas mitend (27524)

16 tahun yang lalu

Suka sam viewnya .... Tone dan Kompo-nya juga bagus .... Nice Bw .... Asli salut banget.

 Gede Pantiyasa (73338)

16 tahun yang lalu

komposisi dan BW yang memikat mas... very nice pict

Nadia Artquin (83)

16 tahun yang lalu

luar biasa.mantap BWnya..

Wayan Agus Yudiana (141)

16 tahun yang lalu

Gila BWnya mantap... candi-ku jadi jauh lebih megah banget!!

 Aris Soleman,aso (14541)

16 tahun yang lalu

aku suka BWnya..componya yahut vin..keren..

 Halim Tjie Kian (6221)

16 tahun yang lalu

great tone & details... love the angle... great shot

 Kristianto Budi Wibowo (25605)

16 tahun yang lalu

Walaupun agak terdistorsi...tapi masih bagus, BWnya OK.angle sipp.

Petrus Biantoro (1250)

16 tahun yang lalu

wuihh mantap BWnya...salam

 Ahmad Hasnan (4135)

16 tahun yang lalu

salut... tajem bener, dengan langit dan kompo yang memukau.., kisahnya juga memukau he he h

 Agus Sarwono (41532)

16 tahun yang lalu

Sedap anglenya.........Sempurna banget.........Balutan BeWenya menawan

 Rudy Yuliswanto (8455)

16 tahun yang lalu

mantaff, tonal bewenya mateng banged..., asik distorsinya..., salam salut.