Merapat 


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

 Sylvie Gill (17607)

Hari Jumat minggu lalu, saya kembali mengarungi Sungai Irrawaddy dengan perahu motor. Kali ini perahu yang berukuran cukup besar itu membawa saya menikmati sore yang cantik.
rn
rnMenikmati terpaan angin sore yang harum, menikmati sisa kehangatan matahari yang menyembul malu dari balik awan, merekam pemandangan sepanjang sungai yang membuat lidah berdecak tanpa henti, memandang langit senja yang warnanya cantik, ditemani dengan alunan kompilasi musik Afrika, Brazil, dan Latin, minuman dingin lokal yang menyegarkan.
rn
rnThat afternoon, I can’t ask for more.
rn
rnPhoto di atas diambil ketika kapal yang saya tumpangi perlahan meninggalkan jetty. Sebuah perahu yang merapat mendekati Mandalay Jetty, penuh dengan barang-barang bawaannya mulai dari penumpang, motor sampai beberapa ekor kambing di bagian dalam perahu.
rn
rnOlah Digital di PS:
rnDesaturated, Burn, Photo Filter

  • Nilai foto: 73
  • Dilihat: 198
  • Waktu upload: Minggu, 31 Jul 2005
  • Lokasi: Irrawaddy River, Mandalay, Myanmar
Kategori
Transportasi
Shooting Data
  • Aperture: A
  • Speed: A
  • ISO: 0
  • Kamera: Casio casio EX-Z4 *
  • Lensa: Casio Built-in/Standard *
  • * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar
 Chandra Murniadi (41257)

18 tahun yang lalu

Wah seperti di Indonesia juga ya...semua naik ke kapal. Nice pict.

 Stella Noviani (42531)

18 tahun yang lalu

Astaga...itu barang2 di atas kapal, dari motor sampe keranjang ayam...;p Kebayang suasananya mba' Syl, a pleasure in its own, for sure...suka tone klasik dan objectnya, penuh makna...salam!

 D. Chen (45239)

18 tahun yang lalu

Kesan nostalgi tone sepiannya bagus. Apakah sungai-sungai di sana itu dipakai sebagai jalur transport? Nggak seperti di JKT ya, sungai itu hanya mengangkut sampah... Coba kalau dimaksimalkan... mungkin bisa mengurangi macet dan juga sarana wisata spt di sana. Salaam dari semuanya di sini untuk semuanya di sana ;)

 Sapto Wibowo (9357)

18 tahun yang lalu

documentary shot yg indah suasananya dapat ... salam

 Pindonta Sembiring, pedo (9255)

18 tahun yang lalu

nice tone... nice object... mungkin kaLau surroundingnya dapet jg akan Lbh bgs..imho mba.. bravo!!

 Burhanudin Gunawan (128635)

18 tahun yang lalu

Angle yang cantik dengan tone warna yang menawan.

 Filianingsih Hendarta (24009)

18 tahun yang lalu

Wah asyik banget nich tonenya.... Moment merapatnya juga tertangkap dengan baik mbak!

 Marcellino Tatang (20139)

18 tahun yang lalu

Asik burningnya, fotonya bercerita banyak. Tonenya asik dan komposisi bagus. Ketajaman juga oke sekali. I'm fine by the way, mbak Syl sendiri gimana? Groetjes!

 Nurtjahjo Prianggono Yoyon (129416)

18 tahun yang lalu

aduhhh tonanya bener bener pas dengan suasananya..Asia bangettt..

 Igor F Firdauzi (185236)

18 tahun yang lalu

manis tonenya asyik banget kapalnya jadi inget masa kecil dulu

 Muhar Abdullah Puteh, mohar (50211)

18 tahun yang lalu

olahanya top sekale......

 Bruno Susanto (5575)

18 tahun yang lalu

kesannya oldies banget.....very nice

 Syahrani A Rahim, SAR (24824)

18 tahun yang lalu

nice tone.. humanis.. tells story banget nih mbak.. thanks for sharing yaaa mbak.. salam :)

 Arief Rakhmadani (8706)

18 tahun yang lalu

Wah tonenya khas Mbak Syl....rame banget kapalnya...semua diangkut....salut

 Johnny Suwandy (11371)

18 tahun yang lalu

Waduh, rame banget nih... seru! Unik, kapal pake pager... foto BW yg baik, documenter banget. Good shot!