(Liputan) Pameran Photo, Penggalangan dana untuk Kaum Dhuafa Komunitas Photography Serelo ( komphoser ) Lahat & Fners Lahat

Oleh:  Hendika Widya Pratama (23653)    10 tahun yang lalu

  0 

Assalamualaikum, Salam sejahtera bagi kita semua..

trims FN atas Space nya..

Puji syukur kehadirat Allah SWT,Pameran Photo & Penggalangan Dana Untuk Kaum Dhuafa telah berlangsung Mulai tanggal 22 Juli 2013 dan akan berakhir pada Tanggal 27 Juli 2013 bertempat di Depan Gor Lahat Sumatera Selatan & akan dilanjutkan 28 Juli 2013 penyerahan kepadan Kaum Dhuafa sekaligus akan dilaksanakan Buka Bersama.

DENGAN TEMA

"SAN DI GAMBAR KITE BEBAGI"

Merupakan bahasa daerah Lahat

Atau bahasa Indonesia nya “Dengan photo kita berbagi”

 

Mungkin kawan kawan disini belum banyak mengetahui tentang Lahat, Sumsel. Lahat merupakan salah satu kabupaten yang ada di Sumsel yang berjarak sekitar 5jam dari kota Palembang, Lahat Mempunyai beragam keindahan alam & budaya. Disinilah kawan kawan dari Komphoser & Fners Lahat ingin mengeksplore keindahan alam & budayanya. Demikian sekilas tentang kabupaten Lahat

 

Back To event

 

Ide dasar dari Pameran Photo & Penggalangan Dana Untuk Kaum Dhuafa ini karena dibulan puasa ini merupakan bulan yang baik untuk berbagi dengan sesama. Oleh karena itu kawan kawan dari Komphoser & Fners Lahat berniat untuk mengadakan suatu acara yang dapat mengena langsung ke masyarakat & kaum dhuafa yang membutuhkan. Maka diputuskanlah diadakan acara Pameran Photo & Penggalangan Dana Untuk Kaum Dhuafa Komphoser & Fners Lahat.

 

Pameran Photo ini di ikuti oleh sekitar 50 Photografer yang ada di Lahat, Muara Enim & Tanjung enim. Photo yang di ikutsertakan ada sekitar 200 Photo.

 

Pada saat pembukaan Pameran walaupun hanya bertempat di Trotoar jalan, tapi mampu menyedot perhatian masyarakat Lahat. Terbukti pada hari pertama penggalangan dana ini mampu mengumpulkan Rp.505.000,- . pada hari kedua & ketiga pun Alhamdulillah antisias warga yang melihat pun tidak surut, sampai saat ini sudah terkumpul Rp 856.000,-. Rencanya acara akan terus dilaksanakan sampai tanggal 27 & pada 28 Juli 2013 penyerahan kepadan Kaum Dhuafa sekaligus akan dilaksanakan Buka Bersama.

Di acara ini para penyumbang bukan hanya berasal dari orang orang yang lewat tapi jg para donatur yang memang berniat untuk menyumbangkan dana mereka.

 

Untuk kawan kawan dari daerah lain or Fners yang ingin menyampaikan bantuan kepada kaum Dhuafa bisa juga membantu melalui

 

Rek bca : 8130213732 atas nama gita novella prihatini

 

Insya Allah akan kami sampaikan pada tanggal 28 Juli Nanti

 

Demikian liputan ini, kiranya banyak kekurangan saya ucapkan maaf sedalam-dalamnya.

Salam Jepret..

Background Bukit serelo Icon Kabupaten Lahat

 

PAMERAN PHOTO, PENGGALANGAN DANA UNTUK BAKTI SOSIAL & BUKA BERSAMA Komunitas Photography Serelo ( Komphoser ) Lahat & Fners Lahat

update :

Sesuai dengan rencananya Komunitas Photografi Serelo (Komphoser) Lahat & Fners Lahat setelah usai melakukan Pameran di tepi Jalan Kolonel Burlian, depan GOR Serame Lahat sejak tanggal 22-27 Juli 2013 kegiatan yang dimulai dari pukul 16.00wib – 18.00wib setiap harinya dan diakhiri dengan pemberian bantuan hasil dari penggalangan dana tersebut.

bantuan dari Komphoser diberikan kepada 2 keluarga. Pertama keluarga Tolha yang bekerja sebagai tukang Becak dan istrinya Jawinah Dewi memiliki 5 anak dan anak nya yang paling tua Chandra (18) cacat sejak lahir, warga Kota Baru Kampung 3 Rt 06 Rw 02 No. 45.

Untuk bantuan satu lagi diberikan kepada nenek pemulung yang setiap hari selalu berputar di sekitar pasar Lematang, tinggalnya di Kelurahan Gunung Gajah.

“Semoga dana yang diberikan kepada keluarga yang kurang mampu, dapat meringankan beban keluarga yang di beri. Dana yang diserahkan memang tidak terlalu besar tapi mudah-mudahan berguna bagi mereka,”

Belum ada komentar