Masalah Dengan focus D90 dengan lensa Sigma

Oleh: Glady Dachmah Putra (1272)    13 tahun yang lalu

  0 

Mohon ijin buat momod n admin

saya py permasalahan begini dengan D90 sana jika dipasangkan dengan SIGMA 28-70mmD EX aspherical f2.8

focus(baik autofocus maupun manual) jika kita lihat via viewfinder pasti backfocus hasilnya baik dilihat di LCD maupun di komputer tp jika pake fitur Liveview focus benar benar sempurna setajam silet
dengan diafragma berapapun, dalam kasus ini saya test pake f2.8
percobaan sudah berulang kali dan masalah tetap sama terjadi perbedaan focus antara kita menggunakan viewfinder alias "ngeker" dan pake Liveview

Klo pake lensa lain ga masalah...

Yang ingin saya tanyakan :
1. masalahnya pada lensa atau kamera??
2. Klo masalah lensa kenapa klo pake Liveview focus sempurna?
3. Klo masalah kamera kenapa kok pake lensa lain merk tamron atau nikon tidak masalah?

info tambahan:
untuk jenis fokus saya sudah coba mulai Single, dynamic,dan 3D matrix
untuk metering juga sudah saya coba semua
saya juga sudah coba manual dan auto

Kesemuanya diatas tetap back focus

klo yang dimaksud titik fokus saya sudah mencoba di semua bagian titik focus 11 point, lalu saya juga mencoba dengan berbagai jarak
mulai jarak minimum lensa sampai jarak diatas 2 meter

Kesemuanya diatas tetap back focus

lalu saya juga mencoba saya pake tripod dan dengan benda diam,pertama saya autofocus dengan liveview lalu jepret, lalu kedua saya coba dengan viewfinder ternyata ring focusnya berputar sedikit (hal ini tidak terjadi pada lensa saya yang lain tamron 17-50 dan nikon 50mm, kedua lensa ini dengan kondisi seperti ini ring focus tidak bergerak lagi pada saat halfpress untuk pada saat dengan viewfinder)
test pada kamera lain lensanya oke oke aja, sudah di test sama D80 dan D200 Mohon petunjuk makasih semuanya...................

Belum ada komentar