Mohon bantuan info tentang kualitas 'dedicated lens'

Oleh:  A. Dadan Kusandana (4558)    20 tahun yang lalu

  0 

Saya punya kamera manual FM2, rencananya ingin beli lensa nih. Kalau lensa Nikkor tentu mahal..., jadinya mungkin mau ngambil yang dedicated-nya saja.
Mohon bocorannya, kira-kira bagusan mana ya antara Sigma, Tokina, Tamron (sekarang saya pake Tamron 70-300 mm, dan Nikkor 35-80 mm) sementara kualitas lensa lainnya belum pernah tahu.
Mengingat kamera saya manual, apakah lensanya juga harus yang manual ?
Terima kasih sebelumnya atas bantuannya :)

Re: Mohon bantuan info tentang kualitas 'dedicated lens'

Oleh:  Felix Kuntoro (6616)    20 tahun yang lalu

 0 

hmm....35-80mm+70-300mm....mungkin bisa di tambahin 28mm. Saya punya 28-105mm Sigma dan juga Tokina, murah, dan hasilnya nggak ada bedanya buat mata saya, juga ketika di bandingin dengan nikkor 35-80mm. Lensa nggak harus manual, karena yang Autofocus juga bisa di setel manual, dan kalau mas nanti beli kamera Autofokus jadinya kan udah ada lensanya. Saya banyak pakai sigma dan tokina (karena masalah harga juga) dan hasilnya bagus. Nggak pernah kecewa. Mungkin rekan2 lain ada pengalaman lain? Salam.

Re: Mohon bantuan info tentang kualitas 'dedicated lens'

Oleh:  Michael Gomulya (29309)    20 tahun yang lalu

 0 

saya juga pakai FM2, lensanya cuman 1, 50 mm f 1.4 manual! beli seken juga ok kok! yang penting bersih dari jamur!! :)

Re: Mohon bantuan info tentang kualitas 'dedicated lens'

Oleh:  A. Dadan Kusandana (4558)    20 tahun yang lalu

 0 

Mas Felix, itu yang 28-105mm bisa macro ya mas ?
Mas Mike, f 1.4 wah mahal kali ya mas..., diafragmanya sekecil itu. ?

Re: Mohon bantuan info tentang kualitas 'dedicated lens'

Oleh:  Rendra Kartadinata (19382)    20 tahun yang lalu

 0 

Kang Dadan,
Coba saja cari lensa Nikkor second yang murah seperti pak Michael. Saya pakai Nikon FM2 + lensa Sigma 28-105 mm f/2.8-4 Aspherical tapi vignettingnya itu nggak tahan. Lensa Nikkor lebih yahud deh.. salam..

Re: Mohon bantuan info tentang kualitas 'dedicated lens'

Oleh:  A. Raditya Pratistha D,Ndoro Tuan (44548)    20 tahun yang lalu

 0 

Dan....kalok Tamronmu jamuran coba bersihin pake Canesten ato Kalpanax:p
Kenapa kamu nggak bikin box dari kayu dengan lampu 5-10 watt?cara ini murah dan manjur buat nyimpen kamera+lensamu. itu emang masalah nyebelin di negri tropis...lensa jamuran:)

Re: Mohon bantuan info tentang kualitas 'dedicated lens'

Oleh:  A. Dadan Kusandana (4558)    20 tahun yang lalu

 0 

:D :D