film back 220 diisi film 120

Oleh: Rifan Mulyawan (1489)    20 tahun yang lalu

  0 

saya punya mamiya 645 pro tl, bawa-an teman, konon dari amrik. back yang menyertainya bukan 120 yang biasa kita pakai di indo, tapi yang 220. saya mau cari film 220, susah (malah ga dapet}, sedangkan pakai film 120, saya kurang nyaman, karena harus lihat "counter" terus menerus, takut kelewat. apa ada saran dari rekans? thanks.

Re: film back 220 diisi film 120

Oleh:  Goenadi Haryanto (69924)    20 tahun yang lalu

 0 

Rekan Rifan, Apakah, pressure plate nya dapat disesuaikan untuk format 120? Kalau dimungkinkan, rasanya counternya akan ikut. Menurut literatur, film 220 lebih tipis, dibandingkan film 120. Apakah tidak ada masalah ketajaman, mengingat bidang filmnya maju beberapa mikron? Sebaiknya pakai film 220 saja, pesan melalui teman2 yang ada di LN, supaya lebih pas dengan spesifikasi film backnya.

Re: film back 220 diisi film 120

Oleh: Rifan Mulyawan (1489)    20 tahun yang lalu

 0 

hallo pak goen... saya tidak tahu pressure plate nya sudah disesuaikan atau belum, nanti saya tanyakan sama ahlinya. sedangkan ketajaman, saya telah minta bantuan beberapa rekan untuk turut menilai, selama ini tidak ada masalah yang berarti. saat ini saya sedang mempertimbangkan membeli back yang 120 saja. terima kasih... kapan ke bandung lagi pak goen?