Tanya pengaruh focal length lensa sama ukuran panjang bellow pada view camera

Oleh:  Agung Kurniawan AS (4239)    16 tahun yang lalu

  0 

Master, teacher, and other seniors... Saya mau ngerepotin lg nih. Mau nanya pengaruh focal length lensa sama ukuran panjang bellow pada view camera. Meskipun ngga terlalu paham saya sedikit bisa menggunakan kamera view saya. Saat ini yang saya miliki lensa voigtlander dengan keterangan f- 13,5 cm. Selain itu ngga ada keterangan lain di lensanya. Saya coba2 ternyata jarak terdekat kamera dengan obyek yang bisa focus minimal sktr 1 meter dan jarak terjauhnya kayaknya sampai tak terhingga. Cm masalahnya ketika saya ingin motret panorama yang otomatis jarak kamera dengan obyek lumayan jauh saya harus menggerakkan plat film atau film backnya mendekat ke lensa bahkan mepet sekali dengan lensa, sedangkan pada jarak sekitar 15 meter ke obyek saja posisi plat film sama lensa udah mepet. Apakah kondisi tersebut normal atau mungkin ada yang salah dari kamera saya berhubung bellownya memang buatan sendiri. Sekalian juga mohon informasinya lensa berapa yang ideal untuk motret panorama dan berapa yang ideal untuk keperluan lainnya semisal still life atau close up dll ataupun pemotretan lain yang bisa dikerjakan oleh kamera view. Sebelumnya saya ucapkan terima kasih sebanyak banyaknya.

Belum ada komentar